Biologi merupakan salah satu cabang IPA yang dikembangkan
berdasarkan prinsip-prinsip ilmiah dan dilaksanakan secara sistem matis
mengikuti langkah-langkah metode ilmiah.
Menyadari adanya
masalah.
Kajian biologi diawali dari adanya masalah dalam
kehidupan yang berkaitan dengan seluk beluk kehidupan mahkluk hidup. Masalah
adalah sesuatu yang tidak sesuai dengan yang seharusnya, atau sesuatu yag harus
diselesaikan, atau sesuatu yang tidak sesuai dengan apa yang diharapkan.
Merumuskan masalah
Merumuskan masalah berarti “mempertanyakan” , menyusun
kalimat pertanyaan yang berkaitan dengan masalah yang ada.
Menyusun hipotesis
Hipotesis adalah ide/gagasan untuk menyelesaikan
permasalahan yang sedang kita hadapi. Atau menjawab rumusan masalah.
Menguji hipotesis
Untuk menguji kebenaran hipotesis, langkah selanjutnya
adalah melakukan penelitian. Baik secara eksperimen maupun non eksperimen.
Mengumpulkan data
dan mengolah data hasil penelitian
Pada waktu melakukan penelitian, tugas utama
seorangpeneliti adalah menemukan fakta dan data yang ada. Kemudian
menganalisis, sampai diperoleh suatu hubungan yang tepat antara masalah,
hipotesis yang telah disusun sebelumnya.
Menyusun
kesimpulan
Berdasarkan hasil pengolahan data disusun kesimpulan
Mengkomunikasikan
hasil penelitian.
Langkah terakhir adalah mempublikasikan hasil baik secara lisan maupun tertulis
Menurut BSCS, ruang lingkup biologi mencakup 3 bidang
yaitu : tema/permasalahan, obyek dan tingkat organisasi kehidupan. Perhatikan
bagan berikut ini !
Karena luas dan beragamnya ruang lingkup biologi, maka untuk menpermudah dalam melakukan kajian muncullah ide membuat cabang-cabang biologi.
Ada banyak cabang biologi yang bisa dikelompokkan
berdasarkan tema, obyek maupun tingkat organisasi kehidupan. Perhatikan bagan pengelompokkan cabang-cabang biologi berikut ini !
Itu hanya beberapa contoh cabang biologi. Pastinya ada banyak sekali cabang biologi yang berkembang hingga saat ini, misalnya bioteknologi termasuk salah satu cabang biologi yang sedang berkembang pesat saat ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar